Ganbatte!!

"Ikatlah ilmu dengan menulis." #Ali bin Abi Thalib

Selasa, 28 Agustus 2012

Revolusi Diri




Bismillah...

Mulai hari ini, sudah saatnya perjuangan untuk benar-benar memperbaiki diri itu dimulai. Mana tahu jika Allah berkehendak memanggil kembali jiwa ini besok, lusa, atau kapan pun yang Dia inginkan. Hm, lantas apa saja yang harus diperbaiki? Well, banyak bangetttsss! Toh, tidak mudah dan tidak mungkin juga berubah secara instan. Little by little, insya Allah bisa. =)


1. Shalat fardhu berjamaah di masjid, minimal sekali setiap hari.
2. Shalat dhuha, setiap pagi.
3. Shalat sunnah malam, setiap hari.
4. Puasa sunnah, minimal sekali sebulan.
5. Infaq/shodaqoh, setiap saat.
6. Minum air putih, minimal 3 gelas sehari.
7. Membaca, 1 jam sehari.
8. Membersihkan rumah, setiap minggu.
9. Tadarus, 1 Juz setiap pekan.
10. Menjauhi hal-hal maksiat yang tidak bermanfaat, setiap saat.
11. Menulis artikel/puisi, 2 judul seminggu.

Revolusi itu dimulai HARI INI!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar